Kelas : 2

Tema : 3 Tugasku Sehari-Hari

Subtema : 3 Tugasku Sebagai Umat Beragama

Pembelajaran : 6

Assalamualaikum sholih sholihah 2C Tabik Pun😊 Bagaimana kabarnya hari ini?

Semoga tetap sehat dan semangat belajar bersama bu guru winda melalui blogger ini ya.. 🤗

Sebelum belajar, jangan lupa sholat dhuha dan murojaah ya nak. 

Silahkan ananda sekalian mendengarkan tausiah berikut ini :

https://youtu.be/W3sHmZG6N_k

Tujuan Pembelajaran

1. Dengan melakukan kegiatan menjenguk teman, siswa mampu memahami kehidupan sosial di sekitarnya.

2. Dengan melakukan kegiatan jual beli, siswa menukar nilai pecahan uang yang setara.

Ringkasan Materi

Video Pembelajaran

https://www.youtube.com/watch?v=DwsUl1vd9MY 

Menjenguk Teman Sakit

Hari ini, Dayu tidak masuk sekolah. Dayu sakit akibat jatuh kemarin.

Siti dan teman-temannya akan menjenguk Dayu.

Mereka akan menjenguk sepulang sekolah.

Letak Rumah Dayu 

Rumah Dayu terletak di Jalan I Gusti Ngurah Rai No. 12. Di samping kanan rumah Dayu terdapat Pura. Di sebelah kiri rumah Dayu adalah rumah Made. Di seberang jalan rumah Dayu terdapat sawah.

Tugas

Amatilah denah rumah Dayu di atas! Tentukan rute perjalanan dari sekolah menuju rumah Dayu!

catatan : Silahkan tulis nama dan nomor absen di kolom komentar untuk kehadiran dan jangan lupa mengirimkan foto sholat dhuha, mengaji, menyimak tausiah serta hasil tugas hari ini ke whatsapp bu guru ya nak🤗

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • Twitter
  • RSS

0 Response to " "

Posting Komentar