makhluk hidup dan lingkungan

kelas IV D
tanggal 21 april 2020
makhluk
Makhluk hidup adalah makhluk yang memiliki ciri-ciri kehidupan seperti bernapas, bergerak dan berkembang biak. Seperti yang kita ketahui bahwa tidak ada makhluk hidup yang hidup sendirian di bumi ini, karena selalu terjadi saling ketergantungan di antara makhluk hidup tersebut.
Lingkungan adalah kombinasi antara kondisi fisik yang mencakup keadaan sumber daya alam seperti tanah, air, energi surya, mineral, serta flora fauna yang tumbuh di atas tanah maupun di dalam lautan.
Makhluk hidup dan lingkungan sangat erat kaitannya. Semua makhluk menjalani hidup dan semua kegiatannya akan berkaitan dengan lingkungannya. Semua makhluk hidup saling membutuhkan. Hubungan erat yang khas antara dua jenis makhluk hidup bersama disebut simbiosis.
1. Hubungan Makhluk Hidup Berdasarkan Makanannya
A. Simbiosis Mutualisme
Yaitu hubungan yang menguntungkan kedua belah pihak.
Contohnya hubungan kerbau dengan burung jalak. Burung diuntungkan karena memakan kutu dan lalat yang ada di tubuh kerbau. Kerbau beruntung karena terbebas dari gangguan kutu dan lalat.
B. Simbiosis Komensalisme
 
Yaitu hubungan yang menguntungkan salah satu pihak, sedangkan pihak lain tidak diuntungkan dan tidak dirugikan. Contohnya ikan Hiu dengan ikan Remora. Ikan Remora memakan sisa hikan Hiu yang jatuh. Jadi,  ikan Remora di dalam hubungan ini diuntungkan, sementara ikan Hiu tidak diuntungkan dan tidak juga dirugikan.
C. Simbiosis Paratisme
 
Yaitu hubungan yang menguntungkan salah satu piha, sementara pihak lain dirugikan. Contohnya kutu yang hidup di tubuh hewan lain dan bunga Raflesia yang ditumbuhi inangnya, termasuk benalu. 
2. Hubungan Makhluk Hidup dengan Ekosistem
Pengertian ekosistem sendiri adalah tempat berlangsungnya hubungan saling ketergantungan antar makhluk hidup.
a. Ekosistem hutan
 
Ekosistem hutan merupakan ekosistem terbesar di darat. Anggota ekosistem hutan sangat beragam dan banyak sekali. Ada pohon, hewan, dsb.
b. Ekosistem sawah
 
Sawah merupakan ekosistem buatan manusia. Anggota ekosistem sawah tidaklah terlalu banyak. Anggota ekosistem yang utama adalah padi. Setelah itu rumput, belalang, burung, tanah dan air.
c. Ekosistem kolam hias
 
Kolam hias merupakan ekosistem buatan manusia, anggota ekosistem kolam hias adalah ikan hias, ikan mas, air, dan eceng gondok.
d. Ekosistem kebun
 
Kebun merupakan ekosistem buatan. Anggota ekosistemnnya antara lain: pohon, pisang, rambutan, kadal, dan kupu2.
3. Rantai Makanan
 
Rantai makanan adalah hubungan yang menggambarkan peristiwa makan memakan antara makluk hidup. Produsen adalah penghasil bahan makanan untuk hewan pemakan tumbuhan atau herbivora.
a. Dalam rantai makanan tumbuhan berperan sebagai produsen
b. Tumbuhan mampu membuat makanan sendiri
Konsumen I
Konsumen I adalah pemakan tumbuhan (herbivora)
Konsumen I disebut konsumen primer
Contoh : belalang, ulat, sapi, kerbau, dan kambing.
Konsumen II
Konsumen II adalah pemakan hewan lain
Konsumen II disebut sebagai konsumen sekunder
Contoh, singa, harimau.
Konsumen III
Konsumen III adalah pemakan konsumen II (karnivora)
Konsumen III disebut konsumen tersier
Contoh ; burung elang, manusia
Pengurai
pengurai adalah makhluk hidup yang mengurai sisa-sisa tumbuhan atau hewan yang telah mati mdnjadi unsur pembentukkanya
Contoh ; bakteri dan jamur
Tugas
1.silahkan siswa menonton TV TVRI tentang materi hari ini jam 09.00-09.30
2.Silahkan siswa menjawab soal yang sudah bu risma rangkum silahkan klik disini

  • https://forms.gle/rmCRMX79Zr1FhmxH9
3.silahkan shalat duha,wajib dan memabaca qur'an
4.semua kegiatan silahkan di dokumentasikan dalam bentuk foto atau video


  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • Twitter
  • RSS

0 Response to "makhluk hidup dan lingkungan"

Posting Komentar